Sebanyak 18 siswa-siswi SD Muhlas dan 6 pendamping mengikuti Olympicad VII di Bandung pada tgl 6-8 Maret 2024.

Pelepasan kontingen dilaksanakan pada Selasa (5/3/2024) ba’da shalat isya’ berjamaah oleh Wakil Ketua PCM Krembangan bidang Dikdasmen dan PNF H. Sutikno SSos di halaman sekolah.

Dalam sambutannya, bapak dua anak tersebut memperkenalkan diri kepada siswa-siswi yang tengah berbaris rapi. “Mengikuti lomba harus diniati dengan ikhlas,” ujar Ketua PCM Krembangan periode tahun 2015-2022 itu.

Lebih lanjut Sutikno menuturkan bahwa jika setiap perlombaan tentu ada menang dan kalah sehingga para siswa harus menata hati untuk menyiapkan mental dalam berkompetisi.

Dalam kesempatan ini, Sutikno juga berpesan agar setiap kompetisi bisa dijadikan sebagai pengalaman berharga. “Jika kita sudah berikhtiar maksimal dan berdoa dengan sungguh-sungguh, insyaAllah keberhasilan adalah bonus dari Allah,” imbuhnya.

Turut menemani pelepasan Kepala SD Muhlas Mursiah MPd beserta Wakil Kepala Sekolah Urusan Kesiswaan Fathanur Rosyid SPd beserta 4 guru pendamping. Semoga keikutsertaan siswa-siswi SD Muhlas menjadi salah satu upaya melaksanakan visi SD Muhlas yaitu menjadi sekolah mandiri yang berprestasi. (Siah/Fikri)

Kontingen SD Muhlas Semarakkan Olympicad Bandung

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *