
Sebanyak ratusan peserta warga SD Muhammadiyah 11 Surabaya mengikuti kegiatan Jalan Sehat merah putih, Jumat (16/8/24).
Dari guru, karyawan, siswa hingga wali murid ini turut serta dalam kegiatan menyongsong Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia (RI).
Adapun start jalan sehat dari SD Muhlas. Kemudian rute yang dilalui peserta seperti garis start menuju barat yakni lapangan Bangunsari menuju arah selatan rumah tahfidz.
Dari AUM Krembangan di bidang menghafal Al-Qur’an, peserta ke arah barat menuju Jalan Rembang sampai di Jalan Raya Demak. Dari Jalan Raya Demak, peserta menuju garis finish yakni SD Muhlas.

Terlihat mayoritas peserta jalan sehat memakai dresscode merah putih.
Namun, diantara barisan peserta ada beberapa anak didik SD berlokasi di kawasan Dupak Bangunsari, Kota Surabaya memakai kostum Coldplay. Freya Kamilia Jasmine, salah satunya.
Siswi kelas 6 As Salam, Freya menyatakan kostum yang dipakai dari Papua.
“Yang saya pakai ini dapat pinjaman dari teman. Bahan kostum berasal dari tali rafia. Kemudian, mahkota terbuat dari kertas buffalo,” tutur Freya.
Kepala SD Muhlas, Mursiah mengungkapkan bahwa kegiatan jalan sehat ini merupakan rangkaian dalam menyambut hari kemerdekaan.
“Alhamdulillah. Jalan sehat merah putih ini berlangsung lancar dan meriah. Namun, semarak 17 Agustus an akan memasuki acara puncak pada Sabtu besok,” pungkas Mursiah. (Cecilia/Bintang)

















