Hari yang dinanti-nanti hampir semua siswa Sekolah Prestasi SD Muhammadiyah 11 Surabaya (SD MuhlaS) yaitu outbound atau belajar sambil bermain di luar ruangan.
Kali ini outbound dilaksanakan oleh siswa kelas V SD Muhlas sebutan sekolah yang beralamatkan di Jalan Dupak Bangunsari 35-41 Surabaya, Senin (31/10/23).
Koordinator Jenjang (Korjen) kelas V Nur Anifah MPd mengungkapkan bahwa sebagai program setiap semester para siswa diajak untuk belajar di alam terbuka melalui kegiatan outbound.
“Sebagai upaya melatih percaya diri dan kebersamaan untuk menyelesaikan masalah secara bersama-sama sehingga menjadi pribadi yang tangguh dan berkarakter,” tuturnya.
“Di samping itu, kegiatan outbound ini juga bertujuan untuk merefresh kembali daya pikir siswa agar semangat belajar tetap terjaga dan senantiasa melakukan hal-hal yang positif dalam kehidupansehari-hari”, imbuh ustadzah Ifa panggilan akrabnya.
Tempat kegiatan berada di wahana Bernah De Vallei Pacet Mojokerto Jawa Timur.
Perjalanan dimulai pukul 07.00 WIB, rombongan menggunakan 3 bus berjalan beriringan menuju ke lokasi membutuhkan waktu perjalanan kurang lebih 2 jam.
Sepanjang perjalanan, suasana ceria mengiringi sepanjang jalan. Cuaca juga cerah sehingga kesan bahagia mengiringi rombongan sepanjang perjalanan.
Sesampainya ditujuan, sebanyak 148 siswa bersama 6 wali kelas dan 1 guru Al Islam serta 2 mahasiswa Unesa yang magang di SD Muhlas, disambut dengan hangat oleh tim outbound Bernah De Vallei yang dipimpin oleh kak Yaim.
Rombongan SD Muhlas berjalan memasuki pintu loket menuju ke tanah lapang tempat pembukaan kegiatan.
Dengan berjalan kaki, menyusuri jalan berkelok dan naik turun dengan pemandangan alam yang indah serta udara pegunungan yang sejuk para siswa terlihat sangat senang dan ceria.
Setelah berjalan beberapa menit, seluruh peserta meletakkan tas di tempat yang tersedia, lalu membentuk barisan sesuai instruksi yang diberikan oleh Kak Yaim dibantu para pendamping outbound dan wali kelas.
Acara diawali dengan senam ceria yang diiringi tiga lagu berirama rancak penuh semangat untuk memotivasi para siswa telah siap mengikuti kegiatan di Bernah De Vallei.
Kurang lebih 15 menit senam ceria dilaksanakan dan diteruskan persiapan kegiatan berikutnya yaitu belajar sambil bermain.
Kak Yaim memberi aba-aba kepada seluruh peserta untuk tetap dalam barisan yang akan dibagi menjadi delapan kelompok.
Lanjut kak Yaim menyampaikan aturan main dalam outbound di Bernah De Vallei.
“Seluruh siswa wajib mematuhi para pendamping outbound di masing-masing pos, ada pos 1 Buldoser, pos 2 Tim Gegana, Pos 3 Estafet bola pingpong dan pos 4 Pipa Bocor serta di pos terakhir flying fox,” katanya, disambut riuh tepuk tangan para siswa menambah semarak suasana .
Tepat pukul 10.00 WIB kegiatan outboundpun dimulai dengan para pemandu setiap kelompoknya.
Para dan pendamping outbound diantaranya Kak Fendi, Kak Indra, Kak Ali, Kak Pur, Kak Fanan, Kak Dwi, Kak Inem, Kak Nana, Kak Jati, Kak Ida, dan Kak Ardi.
Para siswa sangat antusias menyelesaikan kegiatan satu demi satu, istirahat makan siang, sholat jamak qosor dhuhur ashar dan ditutup dengan berenang bebas di wahana kolam renang.
Acarapun berakhir dengan bersih diri hingga pukul 16.00 WIB para rombongan SD Muhlas kembali ke Surabaya. (Muriyono)